Ada banyak cara untuk menambah jangkauan wifi

By | April 8, 2023

Ada banyak cara untuk menambah jangkauan wifi, dan cukup mudah untuk dilakukan. Salah satunya yakni dengan mempergunakan perangkat pendukung berupa acces point atau AP. Fungsi dari perangkat ini yaitu untuk memancarkan jaringan wifi agar jangkauannya lebih luas, meski jarak router cukup jauh. Dan berikut adalah cara memperluas Lebih lagi jaringan WiFi menurut IndiHome Jogja.

Letakan Router di Tempat Tinggi

Rak buku, meja tinggi, hingga atas lemari berukuran sedang bisa jadi tempat yang pas untuk meletakkan router lho, Alat ini sulit memancarkan sinyal ke atas dan disetel meluas. Kamu harus pastikan juga kalau router tidak dikelilingi benda-benda lain alias dibiarkan di ruangan terbuka. Dengan begitu, router tidak akan mudah panas dan mendapat hambatan performa.

Jauhkan Router dari Benda-benda

Seperti disebutkan sebelumnya, sinyal yang dipancarkan router tidak bisa menembus benda-benda padat. Alhasil, router tidak cocok jika diletakkan di antara buku, di dalam kabinet tertutup, hingga di dapur. Benda-benda yang terbuat dari beton, metal, alat komunikasi tanpa kabel, hingga microwave dapat memengaruhi gelombang sinyal. Selain itu, kayu, air, batu-bata busa, dapat menyerap gelombangnya. Terakhir, hindari meletakkan router di lantai, dekat jendela atau dinding eksterior ya.

Naikkan Antena Router

Kalau kamu belum tahu, kebanyakan router itu dilengkapi dengan antena eksternal sebagai cara memperluas jangkauan Wi-Fi lho, Jadi pastikan kedua ‘tanduk’ di router ini dalam posisi naik alias tidak turun, ya. Dengan begitu, router bisa memancarkan sinyal lebih maksimal melalui antenanya. Kalau router-mu tidak memiliki antena, bisa membelikannya secara terpisah.

Buat kamu yang sedang mau pasang internet di rumah, cek promo Indihome terbaru ya. murah banget cuy. sebulan gak sampai 300rb.

Putuskan Hubungan dengan Perangkat yang Tidak Digunakan

Handphone, tablet, laptop, komputer, bahkan smart TV, hampir semua perangkat elektronik terhubung dengan Wi-Fi. Tapi pasti tidak semua perangkat tersebut digunakan secara bersamaan. Kondisi ini membuat perangkat tetap menghabiskan bandwith internet. Nah, pastikan perangkat yang digunakan terputus dari jaringan internet, Kalau perangkat sudah tidak ada di tempat, kamu bisa login ke pengaturan Wi-Fi untuk men-disconnect-nya dengan menghapus perangkat dalam history IP.

Letakkan Router di Tengah Rumah

 Sangat tidak disarankan untuk meletakkan router di dapur. Kecuali kalau dapur berada di tengah-tengah area rumahmu. Tapi, cara ini mungkin tetap kurang tepat karena ada microwave sebagai ‘saingan’ gelombang Wi-Fi terkuat. Cara yang paling tepat adalah dengan meletakkan router di tempat yang kuat sinyal. Misalnya, di ruang tengah atau tempat-tempat sekitarnya yang tidak terlalu banyak penutup dan sekat.