Sains Pornografi dan Kontroversi Populer dalam Perjanjian Lama

By | May 10, 2019

Suatu ketika, seorang Rama menjadi pembicara dalam sebuah acara bersama anak-anak. Dia bercerita tentang Adam dan Hawa yang berteman dengan hewan-hewan. Tiba-tiba salah seorang dari mereka mengangkat tangan dan bertanya: “Rama, apakah dinosaurus juga ada bersama Adam dan Hawa?” Lalu Rama menjawab, “Ya, pada saat itu Allah sudah menciptakan juga segala jenis binatang liar, kiranya itu termasuk dinosaurus.” Rama berusaha menjelaskan berdasarkan cara pikir yang dapat dimengerti oleh anak ini.

Anak kecil dalam cerita di atas menunjukkan mentalitas yang khas di zaman kita. Dia menanggapi cerita tentang Adam dan Hawa dengan pengetahuan tentang dinosaurus yang dimilikinya. Dan ternyata hal yang sama terjadi juga pada kita. Kita membaca Alkitab, dan tidak jarang langsung bertanya-tanya tentang kisah yang diceritakannya. Kita mendapati hal-hal aneh yang tidak kita pahami.