Pengakuan

Ernest J. Simmons telah menggambarkan Pengakuan sebagai salah satu ungkapan yang paling mulia dan paling berani dari seorang manusia, curahan dari jiwa yang kacau bukan main oleh masalah besar kehidupanhubungan antara manusia dengan Yang Mahakuasanamun dieksekusi dengan penuh kejujuran dan seni yang agung. Pengakuan merupakan kisah tentang krisis spiritual seorang paruh baya, unsur-unsur yang telah… Read More »

Ontosofi Ibn ‘Arabi

Buku ini hadir justru dari sebuah ketidakmungkinan, sebuah batas, yang, seperti garis tepi, adalah akhir bagi satu ranah, tetapi sekaligus awal bagi ranah yang lain, yaitu ketidakmungkinan ontologi untuk berbicara tentang Wujud. Ranah ontologi, dalam pengertian tradisionalnya, selalu berbatas dengan logos, dengan bahasa, dengan kata. Menyadari keberbatasan itu—sebagaimana juga Martin Heidegger pernah memaklumatkannya dengan satu… Read More »

Humor Sufi Jilid 2 s/d 4

Buku kecil yang judul aslinya Alfu HIkayat wa Hikayat ini berisi bermacam jenis kisah dan dari berbagai sumber. Kisah-kisahnya menyadarkan kita bahwa masih banyak yang perlu kita pelajari, kita renungkan lebih mendalam tentang makna hidup di dunia ini. Banyak kisah disampaikan secara humor, yang biasanya gaya demikian mudah diingat dan gampang membuka pikiran. Tetapi ada… Read More »

Hermeneutika Sastra Barat dan Timur

Kini, hermeneutika kian memperlihatkan relevansi dan daya tariknya yang tersembunyi. Wacana yang semula hanya menjadi perbincangan ramai di kalangan ahli-ahli filsafat di Eropa Daratan, kini beralih menjadi bahan perbincangan ramai dalam disiplin ilmu sosial dan humaniora, termasuk ilmu sastra. Baik sebagai teori penafsiran maupun sebagai asas-asas universal pemahaman, kehadiran kembali hermeneutika sedikit banyak mampu memberi… Read More »

JOMBANG KAIRO JOMBANG CHICAGO ; Sintesis Pemikiran Gus Dur dan Cak Nur dalam Pembaruan Islam di Indonesia

“Dorongan untuk memperjuangkan demokrasi dan persamaan adalah perintah agama Islam. Sebagai seorang muslim yang meyakini kebenaran agama-agamanya, saya percaya bahwa Islam memerintahkan tegaknya demokrasi. Oleh karena itu, saya membentuk forum tersebut (fordem) bersama dengan orang yang mungkin anti-Tuhan”. – Gus Dur.“Sekularisastidaklah dimaksudkan sebagai pemerintahan sekularisme dan mengubah kaum muslimin menjadi sekulaNamun, dimaksudkan untuk memanusiakan nilai-nilai… Read More »

RELATIVISME ETIKA: Analisis Prinsip-Prinsip Moralitas

Perdebatan mengenai relativisme dan absolutisme etikatelah menjadi salah satu bagian dari topik refleksi filosofis yang paling penting dan abadi dalam etika.Namun, hasil perdebaan ini tidak terbatas pada etika. Pendirian yang diambil dalam perdebatan tentang relatif tidaknya nilai-nilai etika juga mempengaruhi pendirian politik, hukum dan sosial seseorang. Kekuatan abadi relativisme selalu berakara pada daya tarik beragamnya… Read More »

SNOUCK HURGRONJE DAN ISLAM

Prof. Dr. Snouck Hurgronje selama ini merupakan tokoh yang sangat kontroversial; Disanjung dipuja sebagai sarjana tentang Islam yang cemerlang, tetapi juga dicaci maki sebagai ahli muslihat yang hendak menghancurkan Islam dari dalam dengan berpura-pura masuk Islam. Betapapun diakui oleh semua pihak bahwa pemerintah Belanda harus mempunyai garis kebijakan tentang Islam di daerah jajahannya yang bernama… Read More »

SEJARAH SKEPTISISME : Jatuh Bangun Paham Keraguan atas Kebenaran

Sejak abad ke-5 SM, keraguan seputar kemungkinan pengetahuan terhadap realitas mulai menggejala. Hal ini dipicu oleh kemunculan kaum Sofis (sophist). Lambat laun, kecenderungan ini di satu sisi semakin mendapatkan perhatian, dan di sisi lain ia semakin berkembang dan melahirkan varian-varian skeptis baru, bahkan hingga masa kini. Sejumlah pemikir pendukungnya menyuguhkan argumentasi atas klaimnya, kendatipun tidak… Read More »

MUHAMMAD ; Kisah Hidup Nabi Berdasarkan Sumber Klasik

“Buku ini sungguh luar biasa. Dengan keahlian yang seolah tak tertandingi, Martin Lings menghadirkan riwayat hidup Nabi Muhammad saw. dengan narasi dan detail mengagumkan. Buku ini dinilai banyak kalangan sebagai salah satu buku biografi Rasul terbaik yang pernah diterbitkan. Hanya seorang berkemampuan istimewalah yang dapat menghasilkan buku sedemikian menyentuh.” REPUBLIKAMuhammad betul-betul unik. Didasarkan pada sumber-sumber berbahasa Arab… Read More »