Author Archives: bacakuy

Di Kaki Bukit Cibalak

Perubahan yang mendasar mulai merambah Desa Tanggir pada tahun 1970-an. Suara orang menumbuk padi hilang, digantikan suara mesin kilang padi. Kerbau dan sapi pun dijual karena tenaganya sudah digantikan traktor. Sementara, di desa yang sedang berubah itu muncul kemelut akibat pemilihan kepala desa yang tidak jujur. Pambudi, pemuda Tanggir yang bermaksud menyelamatkan desanya dari kecurangan… Read More »

Pintu Masuk ke Dunia Filsafat

Filsafat mempunyai sejarah yang sangat panjang. Filsafat lebih tua daripada semua ilmu dan kebanyakan agama. Walaupun demikian filsafat bagi banyak orang merupakan sesuatu yang kabur, sesuatu yang kelihatannya tidak berguna, tanpa metode, tanpa kemajuan dan penuh perselisihan pendapat. Suatu pengantar filsafat tidak akan menjawab semua pertanyaan mengenai filsafat. Buku ini memperkenalkan filsafat sebagai bagian dari… Read More »

Karya Lengkap Abdullah bin Abdul Kadir Munsyi Jilid 1: Kisah Pelayaran Abdullah ke Kelantan, Kisah Pelayaran Abdullah ke Mekah

Mungkin ada bakal pembaca yang terdorong untuk bertanya: “Karya Abdullah Munsyi? Itu bukankah sastra Malaysia? Abdullah itu bukan orang Indonesia.” Pandangan demikian jelas anakronistis: perbatasan politik sekarang diproyeksikan pada abad ke-19, padahal pemisahan dalam pengkajian sastra antara wilayah yang sekarang menjadi Indonesia dan Malaysia artifisial semata-mata. Sebagaimana Raja Ali Haji tidak asing sebagai tokoh sastra… Read More »

Plato Ngafe Bareng Singa Laut

Membaca buku ini seperti mengikuti kursus kilat filsafat dengan cara yang lucu namun mencerahkan. “begitu Anda mulai dengan buku ini, sangat sulitlah untuk meletakkannya. Lelucon, gelitikan, dan pemikiran di belakangnya akan mengantar Anda layaknya ucapan selamat tidur dalam The Comedy Club. Perbedaan pokoknya adalah, Anda mengakhiri dengan memperoleh prinsip, bukan perbedaan. Jelas? Jelas Baik.”

SOSIOLOGI POST MODERNISME

Paparan sosiologi sistematik tentang posmodernisme. Penelusuran genealogis kritis atas korelasi antara struktur sosial dan perilaku dalam paradigma posmodern. Fenomena modernisme dan posmodernisme dipandang lebih dari sekadar perspektif kritis dan keyakinan substantif seorang modernis. Kontinuitas sekaligus diskontinuitas antara modernisme dan posmodernisme dipertegas, dipetakan, sekaligus dimaknai.

Cerita Cinta Enrico

Cerita Cinta Enrico adalah kisah nyata seorang anak yang lahir bersamaan dengan Pemberontakan PRRI. Ia menjadi bayi gerilya sejak usia satu hari. Kerabatnya tak lepas dari Peristiwa ’65. Ia menjadi aktivis di ITB pada era Orde Baru, sebelum gerakan mahasiswa dipatahkan. Merasa dikebiri rezim, ia merindukan tumbangnya Soeharto. Akhirnya ia melihat perempuan yang menghadirkan kembali… Read More »

MEMBELA TUHAN; Argumen Filosofis, Teologis, dan Ilmiah

Selaras dengan judul aslinya “al Hiwar al Falasafi bayn al Ilahiyyin wa al Madiyyin”, buku ini merupakan sebuah studi yang mencoba membandingkan pandangan dua kubu -disederhanakan ke dalam kubu materialis dan teolog- di seputar isu ketuhanan. Silang pendapat, dialektika argumentasi dan perdebatan wacana yang ditampilkan berpendar di sekitar isu eksistensi, ketauhidan, dan penciptaan alam semesta… Read More »

Cerita Pendek tentang Cerita Cinta Pendek

Jangan mencari kisah cinta yang berakhir happy ending di dalam buku ini. Cinta dilukiskan Djenar sebagai sesuatu yang memiliki banyak segi dan banyak arah. Para pelakunya pun bukan seperti Cinderella dan pangeran tampan. Mereka adalah karakter yang berkutat dengan kegetiran. Tokoh-tokoh perempuannya adalah steel magnolia yang mengakhiri kisah cinta tidak dengan kalimat… and they live… Read More »