Bertuhan Tanpa Agama

Bertrand Russell adalah figur pemikir-bebas dan filosof yang kontroversial. Karya-karyanya terkenal luas dalam berbagai bidang: dari filsafat, bahasa, politik, sains, hingga agama. Meski dikenal dengan pandangannya yang keras dan kritis terhadap agama, namun sosiolog Max Weber justru menyebutnya sebagai “laki-laki kalem yang religius”. Ribuan pembacanya bahkan menganggap Russell sebagai guru spiritual yang sederajat dengan tokoh-tokoh… Read More »

In the Name of Identity (Atas Nama Identitas)

Buku ini dituturkan dengan bahasa puitik, provokatif dan menggugah tentang dasar-dasar identitas. Maalouf membedah bagaimana identitas itu terbentuk. Suatu identitas yang dipertarungkan, dipertanyakan dan dicari celah-celah keberpihakannya. Dan mengapa identitas bukanlah akar fanatisme seperti yang kerap ditudingkan. Penulis memberikan sumbangan berharga khususnya dalam mengembangkan dasar-dasar teoritis yang sangat penting dalam perumusan sebuah identitas.

Perempuan Di Titik Nol

Dari balik sel penjara, Firdaus — yang divonis gantung karena telah membunuh seorang germo — mengisahkan liku-liku kehidupannya. Dari sejak masa kecilnya di desa, hingga ia menjadi pelacur kelas atas di Kota Kairo. Ia menyambut gembira hukuman gantung itu. Bahkan dengan tegas ia menolak grasi kepada presiden yang diusulkan oleh dokter penjara. Menurut Firdaus, vonis… Read More »

MATERIALISME DIALEKTIS : Kajian Tentang Marxisme dan Filsafat Kontemporer

Filsafat kontemporer tengah dilanda krisis. Hegemoni pascamodernisme selama nyaris setengah abad kian memudar hari-hari ini. Ungkapan-ungkapan seperti ‘tak ada sesuatupun di luar teks’, ‘realitas hanyalah efek diskursus’, ‘kebenaran hanyalah perkara kekuasaan’ dan ‘pengutamaan pada Sang Liyan’ yang dulu diterima hampir setiap orang tanpa dipertanyakan, kini mulai kehilangan daya analitiknya. Orang mulai letih dengan repetisi frase-frase… Read More »

Love in the Kingdom of Oil

Novel ini ber-genre satir surealis. Premis ceritanya ialah seoarng perempuan yang bekerja di balai arkeologi menghilang tanpa jejak, atau diduga cuti dengan alasan yang tak jelas. Para pembaca diajak mengalami alur cerita yang dialami perempuan tersebut secara tak lazim. Beragam pertanyaan menghinggapi benak kepolisian yang menyelidiki kasus ini: apakah perempuan ini tipe pemberontak? Apakah ia… Read More »

Mengenal Teori Kritis

Sejak awal kelahirannya, teori kritis telah menyita perhatian sejumlah pakar ilmu-ilmu sosial, budaya, dan politik. Sebagai sebuah cabang pemikiran kontemporer, teori kritis dianggap sebagai satu-satunya teori yang mampu membongkar mekanisme kekuasaan, menyingkap kepentingan-kepentingan yang tersembunyi, membedah klaim-klaim kebenaran serta meruntuhkan kemapanan. Sejak beberapa dekade terakhir ini, teori kritis telah berkembang secara luar biasa. Berbagai aliran… Read More »

Matinya Seorang Mantan Menteri

Dalam tangan ibunya, seorang menteri pemerintah melukiskan suatu pertemuan secara kebetulan dengan seorang pegawai bawahan, seorang perempuan, yang tidak akan merendahkan pandangan matanya di hadapan dirinya, tidak akan menyerah. Merusak dugaan-dugaannya sebelumnya tentang perilaku yang dapat diterima, maka insiden tersebut akhirnya menyebabkan gagalnya, pemecatan dan kematian seorang laki-laki. Cerita ini, seperti kumpulan klasik dari penulis… Read More »

Pijar-Pijar Pemikiran Gramsci

Buku ini berupaya untuk menyajikan pandangan utuh atas fokus perhatian Gramsci. Belajar dari kekalahan kelas buruh perhatian Gramsci terarah pada hakekat dari partai revolusioner, hubungan antara partai dan kelas, hubungan antarkelas dalam masyarakat, dan hubungan antara partai dan Negara sosialis yang baru. Dalam buku ini, kita akan dapat lebih memahami konsep-konsepnya yang terkenal kompleks namun… Read More »